Rabu, 19 Februari 2014

Apa Kabar Dunia

Apa Kabar Dunia


Seni Memukau dari Kristal dan Batu Mulia

Posted: 19 Feb 2014 04:00 AM PST

Yang satu ini rasanya jadi karya seni yang mahalnya nggak ketulungan. Sang kreator, Suzan Drummen menggunakan berbagai kristal, logam chrome, batu mulia, cermin, hingga kaca optik pada instalasinya.
 

Seniman Belanda ini menciptakan desain rumit yang tersebar di seluruh lantai galeri. Dari kejauhan, kita bisa menikmati pola simetris berwarna-warni. Lalu dari jarak dekat, beragam batu mulia terlihat begitu memukau.

Pada sebuah ajang pameran, Suzan memberi kesempatan pada pengunjung untuk berinteraksi dengan mengubah susunan yang ada hingga tercipta instalasi baru. Tapi hati-hati tergoda, ya. Bisa-bisa batu mulia milik sang seniman malah masuk kantong he..he..he..

 










Sumber foto:
memobee.

Kisah Kesurupan Anak-anak di Negara Barat

Posted: 19 Feb 2014 01:47 AM PST

Kesurupan merupakan fenomena tubuh yang masih jadi misteri. Sains telah berupaya menjawabnya, namun belum memuaskan.

Lalu berkembanglah opini bahwa di era modern ini, kesurupan lebih sering terjadi di daerah-daerah yang masih kental mempercayai dunia mistis atau gaib. Negara dunia ketiga seperti Indonesia pun termasuk di antaranya. Sementara kesurupan jarang terjadi di negara-negara maju. Apakah benar demikian?

Bisa jadi ini penilaian sepihak dari orang-orang tertentu. Nyatanya, kesurupan juga dialami kok di negara-negara  barat. Kita mungkin harus berhenti menggeneralisasi semua hal, kan? Inilah beberapa contoh kesurupan yang dialami kulit putih.


1. Tiga anak Latoya Ammons
 
Ilustrasi

Seorang ibu dari 3 anak yang bernama Latoya Ammons mengalami kisah kesurupan yang mengerikan di rumahnya. Kisahnya itu berawal dari mereka pindah ke rumah barunya di Indiana.

Ibu Latoya mulai merasa aneh, ketika ia mendengar suara orang berjalan di rumahnya, lalu peristiwa aneh kerap terjadi dan akhirnya ketiga anaknya pun juga mengalami kesurupan dengan cara yang sama.

Sejak kejadian itu, ia lalu ingin mencari tahu dengan meminta pertolongan dengan pekerja medis, polisi, bahkan pastor.

Kemudian, terdengar kabar bahwa rumah yang Latoya diami terdapat 200 hantu yang tinggal di sana. Sejak mengetahui hal itu Latoya langsung memutuskan untuk pindah dari rumah itu, karena ia takut akan terjadi peristiwa aneh lagi.

 

2. Anna Ecklund
 
Ilustrasi

Dikisahkan seorang anak yang berusia 14 tahun bernama Anna Ecklund tinggal di Earling lowa. Pada tahun 1912 Anna mengalami kesurupan lalu ia dikutuk oleh ayah serta bibinya yang meminta agar setan selalu mengganggu Anna.

Pada tahun 1928, Anna pergi ke gereja dan meminta pertolongan untuk membebaskan dirinya dari kutukan tersebut. Lalu, saat seorang suster mendekatinya, tubuh Anna langsung telentang dan kemudian terangkan keatas. Sejak saat itulah Anna dinyatakan telah bebas dari kutukan tersebut.
 


3. Roland Doe
 

Akibat terinspirasi dari sebuah film Hollywood yang berjudul The Exorcist, seorang anak berusia 14 tahun mengalami kesurupan sebanyak 30 kali. Kejadiaan ini berlangsung ketika ia mengikuti cara memanggil hantu yang diperlihatkan dalam film Hplliwood tersebut. Lalu Roland pun mencoba memanggil hantu bibinya yang telah meninggal.

Saat itulah Roland langsung kesurupan, tubuhnya terangkat keatas dan kemudian terdapat bekas cakaran di tubuhnya. Kemudian keluuarga Roland langsung memanggil pastor dan kemudian hantu di dalam tubuh Roland pun berhasil dikeluarkan.
 


4. Anneliese Michel
 

Kisah seorang gadis yang bernama Anneliese Michel berusia 16 tahun merupakan kisah kesurupan yang paling menyeramkan. Anneliese sering mendengar suara-suara aneh, serta berperilaku aneh yang meminum air kencingnya sendiri, kemudian ia juga sering mengalami kesurupan sebanyak 70 kali dalam 10 bulan lamanya. Dan pada akhirnya, gadis ini tewas karena sakit dan kelaparan akibat hantu yang ada di dalam tubuhnya itu.
 


















Sumber:
unikdunia

9 Kasus Gangguan Unik yang Pernah Ditemukan di Dalam Telinga

Posted: 19 Feb 2014 12:59 AM PST

Tak ada yang pernah menyangka jika benda-benda ini akan ditemukan di dalam telinga. Mari kita simak benda paling menjijikkan apa saja yang pernah ditemukan di dalam telinga?

1. Sebuah Gigi


Seorang dokter menceritakan jika dia pernah menemukan sebuah gigi di dalam telinga pasiennya saat membersihkan kotoran telinga. Menurut gadis kecil yang menjadi pasiennya tersebut, dia ingin menyimpan giginya di tempat yang aman untuk diberikan kepada peri gigi.



2. Laba-Laba Hidup


Seorang perempuan di China datang ke rumah sakit karena merasakan gatal di telinga kirinya. Siapa sangka hewan yang ditemukan di dalam telinganya adalah laba-laba hidup. Dan ternyata laba-laba ini telah berada di telinga wanita tersebut selama 5 hari.



3. Kecoa Besar


Seorang Pria bernama Helmer terbangun dari tidurnya karena merasakan sakit di telinga. Karena sakit yang semakin bertambah, Helmer pergi ke dokter. Mengira hewan yang masuk berukuran kecil, sang dokter berusaha mengeluarkannya dengan memasukkan olive oil.

Hal ini memperburuk keadaan dan membuat hewan ini semakin masuk kedalam. Setelah sukses dikeluarkan, Helmer dan sang dokter kaget bukan main karena yang masuk ke dalam telinga Helmer adalah kecoa dengan panjang 1 inchi.



4. Ulat Pemakan Daging


Seorang wanita bernama Rochelle Harris mendengar suara garukan di telinganya. Setelah merasakan sakit, wanita ini memutuskan untuk pergi ke dokter. Awalnya, wanita ini didiagnosa infeksi telinga, namun sang dokter selanjutnya menemukan ulat pemakan daging di dalam telinga Rochelle.

Meski kendang telinga, pembuluh darah, syaraf wajah baik-baik saja, ulat-ulat yang ditemukan ini berhasil menggerogoti saluran telinganya sepanjang 12 milimeter.



5. Ngengat


Seorang anak berumur 12 tahun dilarikan ke rumah sakit karena telinganya kemasukan ngengat. Karena sakit yang dirasakan, anak ini bahkan sampai menangis dan berteriak-teriak. Setelah dokter berhasil mengeluarkan ngengat tersebut, ternyata serangga ini masih hidup dan langsung terbang.



6. Baterai Jam


Seorang anak dibawa ke rumah sakit setelah mengaku memasukkan pensilnya kedalam telinga satu minggu sebelumnya. Tapi yang ditemukan oleh sang dokter di dalam telinga anak ini adalah baterai jam.



7. Dandelion Tumbuh


Siapa yang menyangka jika bunga dandelion tumbuh di telinga anak perempuan berumur 16 bulan ini. Melihat sesuatu tumbuh di dalam telinga anaknya membuat orangtuanya membawa sang puteri ke dokter.

Tumbuhan dandelion ini sudah tumbuh sepanjang 2cm dan memenuhi lubang telinganya. Menurut sang dokter, tidak gampang mencabut dandelion tersebut karena menempel dengan kuat.



8. Belatung


Seorang nenek penderita Alzheimer berusia 92 tahun dibawa ke rumah sakit karena 57 belatung di dalam telinganya. Padahal sang nenek tinggal di panti jompo dengan biaya lebih dari Rp 120 juta per bulan.



9. Sepatu Barbie


Pasangan orangtua dari seorang anak balita ini merasa khawatir karena anaknya diduga menderita tumor di telinganya yang mungkin akan menjadi kanker. Namun seorang ahli bedah menemukan sebuah sepatu barbie yang sudah lama berada di telinga anak tersebut, hingga selaput tumbuh di sekitarnya.



Sumber :
kapanlagi

Bau Busuk Jadi Sumber Pertahanan 5 Hewan ini

Posted: 18 Feb 2014 07:30 PM PST

Untuk melindungi diri mereka dari musuh ataupun hewan pemangsa, hewan memiliki sistem pertahanan yang berbeda-beda. Ada yang berkamuflase untuk menipu lawannya, ada pula yang dilengkapi dengan kulit yang keras, ataupun ada juga hewan yang dilengkapi dengan rupa yang sangar sehingga ditakuti oleh lawannya.


Namun, lima hewan di bawah ini memiliki pertahanan yang berbeda, yang sanggup membuat musuhnya jijik dan berbalik menjauhinya. Berikut lima hewan yang mengeluarkan bau busuk sebagai pertahanan mereka.


1. Hoatzin
 

Burung yang berasal dari Lembah Amazon ini juga dikenal dengan nama Burung Bau, yang sudah memberi kita gambaran yang jelas, mengenai ciri khas burung ini. Meskipun mereka hanya mengonsumsi daun, tapi sistem pencernaan mereka yang menyerupai sapi—yaitu dengan cara fermentasi—menyebabkan burung ini memiliki bau seperti kotoran. Itu sebabnya, tidak ada yang mau mendekati hoatzin, karena bau busuk yang mereka keluarkan ini. Penduduk asli pun hanya memburu hoatzin, ketika benar-benar sudah tidak ada makanan lagi yang bisa mereka makan.



2. Burung bangkai 

Burung bangkai dikenal dengan kekuatan muntahannya. Mereka dikenal sebagai hewan pemakan bangkai yang berpesta di atas daging-daging busuk dari hewan yang telah mati. Meskipun terdengar menjijikan, tapi kita harus berterima kasih kepada mereka, karena berkat merekalah jalan-jalan serta lingkungan kita bersih dari bangkai dan bakteri yang mungkin dibawa oleh hewan-hewan mati ini. 

Ketika merasa terancam, burung bangkai akan muntah, dan bau yang luar biasa dari muntahan mereka biasanya akan membuat sebagian besar predator kabur. Dengan muntah, burung bangkai mampu terbang lebih cepat, apalagi muntahan ini juga dapat mengenai wajah ataupun muka lawan mereka.



3. Opossum
 

Opossum memiliki cara yang unik ketika merasa terancam. Mereka akan berbaring dengan mulut terbuka, kadang hingga berjam-jam, dan mengeluarkan bau busuk yang secara efektif mampu menipu predator untuk mencari makanan yang lebih segar, daripada hewan berbau busuk di hadapannya. Hebatnya, meskipun diserang terus menerus, mereka tidak akan bergerak satu sentimeterpun, layaknya patung—atau mungkin bangkai—hingga ancaman itu lewat, dan mereka kembali berada dalam keadaan aman.



4. Kaki Seribu
 

Hewan yang tampak seperti cacing ini sama sekali bukan termasuk golongan serangga—seperti kelihatannya. Mereka adalah artropoda, atau hewan berbuku-buku, yang memiliki hubungan lebih dekat dengan kepiting ataupun laba-laba. Selain itu, meskipun memiliki nama kaki seribu, tapi kaki mereka sebenarnya hanya berjumlah sekitar 750 buah saja. Mereka juga tidak memakan daging atau gemar menggigit manusia—seperti yang muncul di film horor—tetapi hewan pemakan dedaunan.

Kaki seribu memiliki beberapa predator, seperti kadal, burung, dan serangga lainnya. Ketika diserang, mereka biasanya akan menggulung diri, hingga menyerupai bola. Sementara itu, beberapa jenis kaki seribu yang lain akan menyemprotkan cairan berbahaya, yang mampu melukai kulit, mata, bahkan meninggalkan bau yang sangat menjijikan pada penyerangnya.

Paul Marek, dari Departemen Entomologi di Virginia Tech menjelaskan kepada National Geographic bahwa kaki seribu memiliki 30 jenis sistem sekresi kimia yang berbeda, tergantung dari jenisnya. Salah satunya adalah mengeluarkan hidrogen sianida, yang sangat berbahaya. Misalnya saja kaki seribu jenis Apheloria virginiensis (yang menurut Marek memiliki bau yang menyenangkan, seperti cherry cola) yang mengeluarkan sianida.

"Pertahanan diri dengan sekresi ini khususnya untuk melawan hewan yang lebih kecil," seperti burung yang akan menjatuhkan mereka karena merasa terganggu. Namun, Anda cukup mencuci tangan hingga bersih jika tak sengaja memegang kaki seribu, dan pastikan untuk tidak membiarkan anak-anak mendekati hewan ini.



5. Sea Hare
 

Meskipun namanya berarti kelinci laut, tapi sesungguhnya mereka termasuk dalam jenis moluska yang beracun. Hewan yang termasuk jenis siput laut ini, sejak awal memang tidak populer di kalangan mata rantai makanan di laut. Hewan ini mengeluarkan tinta berwarna ungu yang lengket, yang membuat mereka tidak termasuk ke dalam hewan yang dipilih oleh predator.

Para peneliti juga menemukan bahwa lobster yang terkena tinta akan menunjukkan kecemasan, seperti menggerakkan ekor ataupun menggosok bagian mulut mereka. Sementara itu, penelitian di tahun 2012 juga menunjukkan bahwa tinta ini mampu menutupi sistem penciuman lobster, sehingga mereka tidak mampu mencium bau mangsanya.

















Sumber:
mizanmag

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan anda berkomentar, dan mari berbagi dan bertukar pengetahuan.
Namun tetap jaga kesopanan dengan tidak melakukan komentar "SPAM"